Khofifah: Tak Ada Queen dan King di Pemprov Jatim

-
Khofifah: Tak Ada Queen dan King di Pemprov Jatim
HALAL BI HALAL: Khofifah halal bi halal dengan 60 ribu ASN dan jajaran BUMD Pemprov Jatim. | Foto: Barometerjatim.com/ROY HS SURABAYA, Barometerjatim.com Can do no wrong! Istilah politik tersebut dikutip Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa saat menyampaikan taushiyah dalam halal bi halal virtual bersama 60 ribu ASN dan jajaran BUMD Pemprov Jatim dari Gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Jatim, Surabaya, Selasa (23/6/2020). Khofifah mengutip istilah tersebut, untuk mengingatkan seluruh pejabat dan pegawai di lingkungan Pemprov Jatim agar tidak ada yang merasa paling berperan dalam membangun Jatim, terlebih semua orang berpotensi salah. "Seluruh keluarga besar Pemprov Jatim jangan ada yang merasa can do no wrong (tidak dapat disalahkan). Hanya queen (ratu) atau king (raja) yang can do no wrong," ucapnya. "Jangan pernah merasa: Ini saya nih yang paling bikin Jatim sukses. OPD saya nih, tim saya nih. Semuanya harus bergandengan tangan, menjadi satu kesatuan, inilah yang kemudian saling tersusun, saling menguatkan," pintanya. Khofifah menandaskan, melihat Pemprov Jatim jangan hanya dari sisi BUMD atau Bakorwil, tapi keseluruhan. Tidak ada yang boleh merasa kalau OPD atau timnya-lah yang menjadi penentu maju tidaknya Pemprov. "Kalau sekarang ada yang berpikir seperti itu, hentikan saat ini juga. Nobody's perfect. Tidak ada queen di sini, tidak ada king di sini," tegasnya. Dengan demikian, lanjut Khofifah, seluruh aparat di Pemprov Jatim, mulai mereka yang di ASN, PTT (Pegawai Tidak Tetap), GTT (Guru Tidak tetap) maupun BUMD, akan menjadi satu kesatuan untuk membawa Jatim berkemajuan dan sejahtera. "Dan bagaimana Jatim menjadi provinsi terbaik dari seluruh provinsi di Indonesia. Ini harus terbangun dari diri kita masing-masing," katanya. "Tentu tetap kita menyampaikan terima kasih, apresiasi, syukur atas semua yang sudah kita capai," tuntas gubernur yang juga ketua umum PP Muslimat NU tersebut. SEMUA HARUS BERSATU: Khofifah, tak ada ratu dan raja di Pemprov Jattim. | Foto: Barometerjatim.com/ROY HSSEMUA HARUS BERSATU: Khofifah, tak ada ratu dan raja di Pemprov Jattim. | Foto: Barometerjatim.com/ROY HS BANGUN JAWA TIMUR: Khofifah, tak ada ratu dan raja di Pemprov Jattim, semua harus bersatu. | Foto: Barometerjatim.com/ROY HS ยป Baca Berita Terkait Khofifah, Pemprov Jatim
Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.