Ketua PWNU Sumsel Kenalkan Pemuda Potensial, Siapa Dia

-
Ketua PWNU Sumsel Kenalkan Pemuda Potensial, Siapa Dia
TIME PODCAST: Kiagus Firdaus ajak KH Amiruddin Nahrawi podcast di media online yang dirikan. | Foto: IST SURABAYA, Barometerjatim.com - Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Sumatera Selatan (Sumsel), KH Amiruddin Nahrawi atau akrab disapa Cak Amir mengenalkan pemuda yang disebutnya potensial. Pemuda tersebut juga diajak serta saat Cak Amir melantik KH Ghazali Mahmud sebagai ketua Pengurus Cabang NU (PCNU) Pagaralam, Sabtu (30/10/2021). Siapa pemuda tersebut? Saya terbang dari Jakarta ke Pagaralam bersama Tokoh Pagaralam, Kiagus Firdaus yang saat ini beraktivitas di Jawa Timur, katanya, Jumat (29/10/2021) malam. Cak Amir, bertolak dari Jakarta menuju Pagaralam dan transit di Bandara Udara Sultan Mahmud Badaruddin II menggunakan Pesawat Susi Air. Ya, pemuda yang dimaksud adalah Kiagus Firdaus atau akrab disapa Kia. Menurut Cak Amir, Kia adalah salah satu pemuda Sumsel yang disebutnya mempunyai konsep dalam memajukan sebuah daerah. "Beliau sosok pemuda supel, memiliki ide serta gagasan untuk membawa suatu gerakan perubahan, katanya. Kia merupakan putra daerah asli Pagaralam, lahir dan menamatkan pendidikan SMA di kota tersebut. Bahkan pernah terpilih sebagai Duta Wisata Bujang Pagaralam. "Saat ini Kiagus Firdaus merupakan pemuda yang sangat aktif di Surabaya, Jawa Timur," puji Cak Amir. Menurutnya, selama berproses di Jatim, Kia adalah tim ahli media mantan Gubernur Soekarwo selama 10 tahun. Saat ini juga dipercaya sebagai tim ahli media Gubernur Khofifah Indar Parawansa, serta mendapat amanah sebagai wakil sekretaris Kwarda Pramuka Jatim. Selain itu, Kia disebutnya aktif di beberapa kepengurusan organisasi di Jatim. Mulai dari KONI Jatim, HIPMI Jatim, KNPI dan berbagai organisasi lainnya. Kia juga mediapreneur bersama media nasional dan saat ini mendirikan media online sendiri. "Kebetulan saya ajak mendampingi saya untuk melantik ketua PCNU Kota Pagaralam. Kita sampaikan, bahwa di luar sana ada sosok anak muda yang kelak bisa membantu membangun Kota Pagaralam," kata Cak Amir. "Jatim saja dibantu, apalagi kota kelahirannya. Pasti dia akan sangat membantu. Ini adalah kader NU di Jatim, kader NU di Indonesia," tuntasnya. ยป Baca Berita Terkait Sosok
Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.