Ekonomi Lamongan Lumpuh Yuhronur Fokus Garap UMKM
PRODUK LOKAL LAMONGAN: Bupati Yuhronur Effendi meninjau produk UMKM lokal anggota Kadin Lamongan. | Foto: IST
LAMONGAN, Barometerjatim.com Pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai melumpuhkan sektor perekonomian di Kabupaten Lamongan lumpuh, terutama UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah).
Situasi inilah yang mendorong Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi bergerak cepat di awal masa jabatannya untuk fokus pada pemulihan ekonomi dan membangkitkan UMKM.
Kami sedang fokus pada 100 hari kerja pertama. Dari beberapa program yang telah kami canangkan, salah satunya fokus pada kebangkitan UMKM, ujarnya saat Musyawarah Kabupaten Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Mukab Kadin) Lamongan di Hotel Grand Mahkota, Rabu (3/3/2021).
Salah satu upaya membangkitkan UMKM, lanjut Yuhronur yakni pencanangan "Ayo Beli Produk Lamongan". Program ini diyakini bisa menggairahkan pertumbuhan ekonomi mulai level terbawah.Terlebih, banyak sekali UMKM yang tidak dapat berproduksi kembali. Kalaupun ada yang bisa produksi tapi tidak dapat menjualnya.
Ayo beli produk Lamongan, tuku peyek, tuku tape, gethuk, beli tas anyaman, yang penting produk lokal. Saya yakin mereka (penjual) sangat senang, katanya.
Sementara kehadiran Kadin sebagai mitra Pemkab Lamongan, diharapkan turut menggerakkan geliat ekonomi lokal, demi terwujudnya kesejahteraan masyarakat Lamongan lahir dan batin.
Kesetiaan Kadin sangat kami harapkan dalam menjalankan program-program, maupun tujuan akhir untuk bisa tercipta kesejahteraan masyarakat, ujarnya.Sedangkan Ketua Kadin Lamongan, Ismed Jauhari menyatakan kesiapannya bersinergi, berkolaborasi, mendukung Pemkab untuk mencapai tujuan kebangkitan UMKM lokal.
Kehadiran Kadin tidak hanya di kota tapi juga sampai ke pelosok, sehingga produk-produk yang dihasilkan bisa terserap, terbeli, dan dipasarkan tidak hanya untuk di lingkup setempat, tapi juga bisa ke luar wilayah, ujarnya.
ยป Baca Berita Terkait Lamongan