Dengar Insentif Ustadz Kurang dari Rp 100 Ribu, Air Mata Risma Tumpah!

Reporter : -
Dengar Insentif Ustadz Kurang dari Rp 100 Ribu, Air Mata Risma Tumpah!
MENANGIS: Risma menangis mendengar ustadz/ustadzah mendapat insentif kurang dari Rp 100 ribu. | Foto: IST

SURABAYA | Barometer Jatim – Cagub Jatim nomor urut 3, Tri Rismaharini alias Risma tak kuasa membendung air matanya saat mendapat keluhan bahwa ustadz/ustadzah mendapat insentif kurang dari Rp 100 ribu.

Momen itu terlihat saat Risma bersilaturahmi ke Yayasan Pondok Pesantren (YPP) Khairus Shaleh Situbondo, Rabu (16/10/2024).

Sejenak, suasana berubah hening. Setelahnya, mantan Menteri Sosial (Mensos) itu berjanji akan meningkatkan insentif mulai dari Rp 1 juta per bulan serta memberikan beasiswa sekolah bagi ustadz/ustadzah.

“Kalau pengajar yang masih lulusan SMA nanti disiapkan beasiswa untuk S1, kalau yang lulusan S1 nanti kita diapkan S2. Supaya panjenengan guru (ustadz/ustadzah) bisa lebih sejahtera," ujarnya.

Risma menuturkan, ketika dicalonkan menjadi Gubernur Jatim dirinya sudah bertekad untuk meningkatkan kesejahteraan para santri dan lingkungan pondok pesantren.

"Hal ini yang mesti saya angkat kesejahteraannya," tutur mantan Wali Kota Surabaya dua periode tersebut.

Ke depan, Risma berharap agar para pengasuh pondok pesantren jangan malu dan dapat mengajukan program untuk memajukan pesantrennya.  

"Jangan ada proposal-proposal lagi jika ingin ada usulan program atau permohonan. Jika pakai proposal pasti ada yang main, ada yang nakal," ujarnya.

"Saya takut, proposal itu nanti ketinggalan di mobil atau tidak sempat baca dan periksa, itu nanti kasihan yang mengirim. Karena kalau tidak tepat, saya bisa dituntut di akhirat sana," tandas Risma.{*}

| Baca berita Pilgub Jatim. Baca tulisan terukur Retna Mahya | Barometer Jatim - Terukur Bicara Jawa Timur

Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.