Apresiasi Kontes Raka Raki, Sekdaprov: Pariwisata Dukung Ekonomi Jatim Bergerak Cepat

-
Apresiasi Kontes Raka Raki, Sekdaprov: Pariwisata Dukung Ekonomi Jatim Bergerak Cepat
DUTA WISATA: Ajang Raka Raki Jatim, dukung pemulihan ekonomi dari sektor pariwisata. | Foto: Barometerjatim.com/ROY HS SURABAYA, Barometerjatim.com Sekdaprov Jatim, Adhy Karyono mengapresiasi kontes pemilihan Duta Wisata Raka Raki Jatim. Terlebih, pariwisata mendukung perekonomian di Jatim bergerak cepat. Tentu pariwisata ini banyak sekali sub-sektornya, UMKM-nya, sehingga kalau kita lihat sekarang perkembangan kunjungan wisata kita sudah semakin meningkat, katanya usai menghadiri Grand Final Duta Wisata Raka Raki Jatim 2022 di Surabaya, Sabtu (5/11/2022) malam. Kemarin, di Januari sampai September 2021 ke September 2022 naik itu 5.000 persen lebih. Tentu ini bagian dari indikator, bahwa ekonomi sudah bergerak dan ini harus ditangkap oleh pemerintah kabupaten/kota, sambungnya. Salah satunya, lanjut Adhy, yakni harus ada kontribusi dengan semua pihak, kontes Raka Raki dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Jatim untuk bisa membangkitkan potensi mudanya menjadi duta wisata. Nah, di situlah pentingnya duta wisata ini bisa ikut mengembangkan dunia pariwisata dan pada akhirnya menjadi tumpuan ekonomi di pemerintahan Jawa Timur," ucap Adhy. Sementara itu Plt Kepala Disbudpar Jatim, Sinarto menuturkan, penyelenggaraan duta duta bertujuan untuk melibatkan peran aktif serta mewadahi kreativitas dan pemikiran dinamis generasi muda dalam pembangunan kepariwisataan dan kebudayaan daerah Jatim. Harapan kami, dengan terpilihnya Duta Wisata Raka Raki Jatim 2022 selama masa bakti tugas, dapat diberdayakan secara optimal sebagai garda terdepan dalam promosi pariwisata Jatim, ujarnya. Pasca pandemi Covid-19, Sinarto menyebut menjadi tantangan besar bagi para duta wisata untuk bergerak lebih cepat dalam memulihkan dan menyetabilkan kembali perekonomian di sektor pariwisata untuk dapat bersaing dengan daerah tujuan wisata lainnya. Yakni dengan pemikiran yang dinamis, komunikasi yang luwes dan interaktif, performance yang menarik, penguasaan dan pemanfaatan digitalisasi (media sosial), memiliki jejaring komunitas yang luas, dan melakukan koloaborasi dengan instansi terkait dalam mempromosikan pariwisata Jatim. Selain itu, ajang ini menjadi golden ticket bagi para pemenang untuk meniti karir dan melangkahkan kaki ke ajang-ajang pemilihan di tingkat nasional maupun internasional, jelasnya. » Baca berita terkait Pariwisata. Baca juga tulisan terukur lainnya Abdillah HR
Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.