Tak Mudik, Perantau Trenggalek Dapat Tanda Sayang Rp 600 Ribu

TANDA SAYANG: Nur Arifin dan istrinya, beri BLT untuk perantau Trenggelek yang tak mudik. | Foto: Barometerjatim.com/DOK
TRENGGALEK, Barometerjatim.com Anda warga Kabupaten Trenggalek yang sedang merantau? Tak perlu mudik! Selain untuk mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19) di kampung halaman, Pemkab juga menyiapkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) sebesar Rp 600 ribu per bulan selama pandemi.
"Bagi masyarakat Trenggalek yang merantau untuk bekerja atau kuliah dan masih memiliki KTP Trenggalek, jika tidak melakukan mudik anda akan mendapatkan BLT senilai Rp 600 ribu/bulan," tulis Bupati Trenggalek, Mochamad Nur Arifin di akun Instagramnya, @avinml.
BLT tersebut, lanjut Nur Arifin sebagai insentif dan bantuan penyangga ekonomi bagi perantau asal Trenggelek untuk bertahan hidup di rantauan selama masa pandemi Covid-19.
"Perantau kami sayang kalian, dan jika kalian sayang keluarga tunda mudiknya," pinta bupati yang juga kader Gerakan Pemuda (GP) Ansor tersebut.Lantas, bagaimana caranya untuk mendapatkan BLT? Nur Arifin menjelaskan, perantau Trenggalek cukup mengisi form di laman corona.trenggalekkab.go.id. Isi kolom nama, alamat dan nomor telepon. Setelah itu upload lokasi, foto KTP, selfie diri dan lainnya sesuai petunjuk dalam form.
"Sebarkan info ini kepada saudara kalian di rantau, jika mereka bisa menunda untuk tidak mudik, maka penyebaran virus Coron bisa kita minimalisir," tandasnya.
» Baca Berita Terkait Wabah Corona