Di Rumah Gus Anom, Limbad Tak Membisu: Assalamualaikum..

LIMBAD BUKA SUARA: Master Limbad (kanan), saat mengikuti pengajian rutin Majelis Taklim Al Munawwarah, Sabtu (6/10) malam. | Foto: Barometerjatim.com/ROY HASIBUAN
SURABAYA, Barometerjatim.com Hampir bisa dibilang langka mendengar Limbad bicara di depan publik. Karakter 'bisu' yang dipilih, membuat pesulap peraih gelar Master Magician dalam acara The Master di stasiun televisi swasta itu bertahun-tahun enggan buka suara.
Namun di kediaman Pengasuh Majelis Taklim Al Munawwarah, Gus Anom bin Syeikh Arifin bin Ali bin Hasan di Bratang Gede, Surabaya, Sabtu (6/10) malam, Barometerjatim.com memergoki Limbad 'bisa bicara'.
"Assalamu'alaikum..," katanya saat pamit kepada sejumlah jamaah yang masih bertahan di kediaman Gus Anom usai acara pembukaan pengajian rutin Majelis Taklim Al Munawwarah.
Baca: Shalawat Ubah Jalan Hidup Mantan Manajer Olga Syahputra
Lantaran kaget mendengar Limbad 'bisa bicara', sejumlah jamaah sempat terdiam dan baru sesaat kemudian menjawab salam, "Wa'alaikum salam.."
"Lho, ternyata bisa bicara toh," celetuk salah seorang jamaah terheran-heran sambil melihat Limbad berlalu.
Padahal, sebelumnya di panggung majelis shalawat dan pengajian Majelis Taklim Al Munawwarah, Limbad sama sekali tak bicara saat dikerjai reakannya sesama artis yang malam itu menjadi MC, Tommy Kurniawan.
Baca: Ribuan Jamaah dan Artis Shalawatan Bareng Gus Anom
"Kita minta testimoni dari yang paling bawel. Dari 10 orang (artis yang hadir) ini, ada satu yang paling sering ngomong, paling bawel banget. Kita panggil Master Limbad," katanya.
Tommy lantas meminta Limbad untuk bershalawat. Tapi alih-alih bershalawat, bicara saja dia enggan. Pun saat ditanya bagaimana perasaannya bisa bershalawat bersama ribuan jamaah di Surabaya.
Limbad lebih suka menjawab dengan berbisik ke telinga Tommy. "Katanya, Master Limbad nyari jodoh lagi di sini," goda Tommy yang disambut ger-geran ribuan jamaah.
Baca: Indonesia Darurat Bencana, Gus Anom: Perbanyak Shalawat!
Sambil tersenyum, Limpad pun memprotes dengan memberi pukulan kecil ke pundak Tommy. "Katanya sangat luar biasa, senang sekali. Malam ini masyarakat banyak yang datang dan harus dipertahankan," lanjut Tommy.
Bershalawat, kata Limbad ditirukan Tommy, "Bisa dimana saja, tapi lebih afdhol kalau bersama-sama agar bisa bersilaturahim. Dengan silaturahim, Rasulullah bilang kita akan dipanjangkan umur dan diluaskan rezeki."
"Saya berharap kuping saya ada mikrofonnya ini," seloroh Tommy, lagi-lagi disambut ger-geran ribuan jamaah.
Baca: Dzikir di Surabaya, Gus Anom Akan Boyong 14 Artis Ibu Kota
Tak berhenti di situ Tommy ngerjain Limbad, "Master, tenggorokan saya agak sakit, gantikan saya MC ya," pintanya yang disambut dengan senyum kecil, lalu Limbad kembali duduk bersama artis lain yang hadir.
Malam itu, selain Tommy dan Limbad, sejumkah artis ibu kota memang sengaja diboyong Gus Anom untuk menghadiri pembukaan pengajian rutin Majelis Taklim Al Munawwarah.
Mereka di antaranya Andika Kangen Band, Ozzy Saputra, Fahmi Bo, Arzeti Bilbina, Devita Rusdy, Boy Sahara hingga Mak Vera. Sementara Agung Hercules yang sedianya hadir batal lantaran sakit.