Urusan Emak-emak, Puti Tak Ajak Gus Ipul Sowan ke Khofifah

Reporter : barometerjatim.com -
Urusan Emak-emak, Puti Tak Ajak Gus Ipul Sowan ke Khofifah

URUSAN EMAK-EMAK: Puti Guntur bercanda akrab penuh kekeluargaan dengan Khofifah di kediamannya Jemursari, Surabaya, Minggu (19/9) malam. | Foto: Barometerjatim.com/ROY HASIBUAN

SURABAYA, Barometerjatim.com Silaturahim Puti Guntur Soekarno ke kediaman Gubernur Jatim terpilih, Khofifah Indar Parawansa di kawasan Jemursari, Surabaya, Minggu (16/9) malam, berlangsung gayeng dan penuh kekeluargaan.

Puti yang mengenakan gamis warna hitam dipadu kerudung merah, terlihat begitu ceria. Bahkan, sesekali sahut-sahutan dengan Khofifah saat menjawab pertanyaan wartawan. Termasuk ketika ditanya mengapa tidak mengajak Saifullah Yusuf (Gus Ipul).

"Oh, saya belum ngasih tahu (Gus Ipul) kalau ke sini, hehe.. hehe..," katanya sambil melirik Khofifah.

Barangkali sempat janjian? "Enggak janjian. Mosok mau ke sini saja mesti janjian sih, hehe.. Ini kan perempuan sama perempuan ya Bu," katanya sambil menoleh ke Khofifah.

Baca: Nyaleg DPR RI Lewat Dapil Jatim I, Puti Sowan ke Khofifah

"Waduh, ini urusan makan enak, urusan emak-emak ini lho," sambungnya lagi-lagi sambil menoleh ke Khofifah yang ditimpali dengan senyum.

Puti menambahkan, Gus Ipul mungkin sedang sibuk karena masing-masing pihak punya kesibukan. Bahkan dirinya juga baru ada waktu luang untuk silaturahim. Begitu juga dengan waktu Khofifah disebutnya sangat padat.

"Jadi ya, alhamdulillah hari ini kita bisa ketemu. Bukannya enggak mau ketemu, tapi memang waktunya gitu," ucapnya.

Baca: Menangkan Jokowi, Khofifah Tak Perlu Masuk Tim Sukses

Cucu Proklamator Bung Karno itu juga menuturkan, hingga kini dirinya tetap menjalin komunikasi dengan Gus Ipul. "Masih, alhamdulillah. Semua silaturahim harus dijaga," katanya.

Soal mengapa tidak ditemani pengurus DPD PDI Perjuangan Jatim, menurut Puti karena kehadirannya ke kediaman Khofifah sifatnya silaturahim pribadi.

Selain untuk mengucapkan selamat atas terpilihnya Khofifah sebagai gubernur Jatim,  sekaligus kulonuwon karena maju Caleg DPR RI dari Dapil Jatim I (Surabaya-Sidoarjo).

» Baca Berita Terkait Khofifah, Pileg 2019, Puti Guntur

Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.