Peringatan HAN 2024 di Lamongan, Momen Lindungi Hak Anak dan Siapkan Generasi Emas

Reporter : -
Peringatan HAN 2024 di Lamongan, Momen Lindungi Hak Anak dan Siapkan Generasi Emas
PERINGATI HAN: Bupati Yuhronur Efendi menghadiri puncak peringatan HAN 2024 di Lamongan. | Foto: HAMIM

LAMONGAN | Barometer Jatim – Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi menghadiri puncak peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-40 di Aula Gadjah Mada Gedung Pemkab Lamongan, Kamis (8/8/2024).

Dalam kesempatan tersebut juga diteken Memorandum of Understanding (MoU) perlindungan hak anak yang dilakukan bersama Tim Penggerak PKK Kabupaten Lamongan terkait pencegahan perkawinan anak.

Lalu Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Cabang Lamongan terkait Tempat Praktik Madiri Bidan (TPMB) ramah anak, kemudian Fatayat NU Lamongan dan Babat terkait Cegah Perkawinan Anak (Cepak) dan pencegahan kekerasan terhadap anak.

Menurut Yuhrour, MoU bersama tersebut selaras dengan komitmen Pemkab Lamongan dalam menjamin pendidikan, kesehatan anak mulai dari janin hingga lansia yang diwujudkan melalui program Prioritas Pendidikan Terintegrasi dan Gratis (Perintis) dan Lamongan Sehat.

"Dalam menyiapkan generasi emas yang berkualitas, Pemkab Lamongan berkomitmen penuh menghadirkan pendidikan hingga kesehatan bagi anak,” kata Yuhronur.

“Bahkan calon pengantin kita siapkan semua kesehatan fisik dan nonfisiknya, agar siap menjadi orang tua yang baik," sambung bupati yang akrab disapa Pak Yes tersebut.

Salah satu pencapaian Kabupaten Lamongan, papar Yuhrour, yakni berhasil menurunkan angka stunting. Pada 2022 menempati angka 27,5 dan berhasil turun menjadi 9,4 di 2023.

Peringatan HAN ini juga untuk meningkatkan peran Pelopor dan Pelapor (2P) dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman untuk anak.

Selai itu, memberikan edukasi kepada anak dan orang tua mengenai upaya pencegahan kekerasan, eksploitasi terhadap anak, pencegahan perkawinan anak dan pekerja anak.

“Dan bentuk penghormatan, perlindungan dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa,” ucap Yuhrour.{*}

| Baca berita Pemkab Lamongan. Baca tulisan terukur Hamim Anwar | Barometer Jatim - Terukur Bicara Jawa Timur

Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.