Alasan Gibran Mampir ke Rumah Khofifah: Tak Ada Pesawat dari Balikpapan ke Solo!

Reporter : -
Alasan Gibran Mampir ke Rumah Khofifah: Tak Ada Pesawat dari Balikpapan ke Solo!
MAMPIR: Gibran mampir ke rumah Khofifah di kawasan Jemursari Surabaya. | Foto: Barometerjatim.com/ABDILLAH

SURABAYA | Barometer Jatim – Wakil Presiden RI terpilih yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka bertamu ke rumah eks Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa di kawasan Jemursari Surabaya, Kamis (6/6/2024).

Terkait kedatangannya ke rumah Khofifah, Gibran menjelaskan sebenarnya niatnya hanya mampir setelah mengikuti Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (Apeksi) XVII di Balikpapan, Kalimantan Timur.

“Lalu karena pesawat dari Balikpapan-Solo itu tidak ada, ya saya ambil tiket yang Surabaya, lha ini sekalian mampir ke dalem-nya Bu Khofifah. Ini luar biasa sekali bapak ibu semua, terima kasih,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Gibran juga disuguhi video pendek terkait kiprah pendukungnya dalam memenangkan Prabowo-Gibran saat Pilres 2024 di Jatim.

  • PETA PARPOL PILGUB JATIM 2024
    Rekom Khofifah-Emil : Demokrat (11 kursi), Golkar (15 kursi), PPP (4 kursi), PAN (5 kursi), PSI (1 kursi), Perindo (nonkursi)
    Rekom Khofifah Tanpa Emil : Gerindra (21 kursi)
    Belum Tentukan Calon : PKB (27 kursi), PDIP (21), Nasdem (10), PKS (5).

“Tadi sudah ditampilkan video pendeknya, saya ucapkan terima kasih ke bapak-ibu semua. Terima kasih sudah berjuang, berkeringat, dan hasilnya juga sangat memuaskan. 65 persen (kemenangan Prabowo-Gibran di Jatim), ini luar biasa sekali,” katanya.    

Karena itu, tandas Gibran sekarang gilirannya membantu Khofifah-Emil Dardak untuk memenangi Pilgub Jatim 2024. “Gantian saya yang membantu Bu Khofifah dan Pak Emil Dardak,” katanya.

Sementara itu Khofifah menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Gibran yang bersedia mampir ke rumahnya. Momen ini disebutnya sangat berharga, karena menjadi ajang pertemuan relawan dengan Gibran.

"Tentu saya dan Mas Emil berterima kasih bahwa Mas Gibran rawuh, silaturahmi. Dan kemudian beliau memberikan statement untuk mendukung, bahkan dengan kalimat all-out dalam proses Pilgub November tahun ini," ucapnya.

Dalam perjalanannya maju di Pilgub Jatim 2024, Khofifah-Emil sudah mengantongi rekomendasi secara paket dari 5 Parpol pemilik kursi di DPRD Jatim hasil Pileg 2024, yakni Demokrat (11 kursi), Golkar (15 kursi), PPP (4 kursi), PAN (5 kursi), dan PSI (1 kursi).

Sedangkan Gerindra (21 kursi) baru merekomendasi Khofifah, belum sepaket denga Emil. Belakangan, Gerindra disebut-sebut tengah menyiapkan kadernya untuk mendampingi Khofifah, yakni Kharisma Febriansyah.{*}

| Baca berita Pilgub Jatim. Baca tulisan terukur Abdillah HR | Barometer Jatim - Terukur Bicara Jawa Timur

Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.