Khofifah 'Godain' Prabowo: Susah Cari yang Cantik di Muslimat NU!

Reporter : -
Khofifah 'Godain' Prabowo: Susah Cari yang Cantik di Muslimat NU!
STYLE MUSLIMAT NU: Khofifah, susah di Muslimat NU mencari yang punya style seperti Yenny Wahid. | Foto: IST

SURABAYA | Barometer Jatim – Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muslimat NU, Khofifah Indar Parawansa melempar banyak seloroh dan 'godaan' kecil ke Presiden Prabowo Subianto saat pembukaan Kongres ke-18 Muslimat NU di Jatim Expo Surabaya, Senin (10/2/2025).

Salah satunya, Gubernur Jatim terpilih hasil Pilgub Jatim 2024 itu berseloroh susah mencari yang cantik di Muslimat NU karena yang banyak justru modelnya 'kampungan'.

“Pak Presiden mirsani (melihat) semangat mereka. Dalam hati Pak Presiden begini: Mana Mbak Khofifah Muslimat ini kok enggak ada yang cantik,” ucap Khofifah yang disambut gergeran hadirin.

“Pak Presiden, agak susah mencari yang punya style seperti Mbak Yenny Wahid. Mencari style seperti yang bapak amanah di Menteri Pemberdayaan Perempaun Bu Arifah, yang banyak seperti kami bapak, modelnya kampungan,” sambungnya.

Meski modelnya kampungan, tandas Khofifah, ibu-ibu Muslimat NU tidak akan mudah ke lain hati. Loyalitas dan dedikasi Muslimat NU untuk masyarakat, bangsa, dan negara tegak lurus.

KONGRES MUSLIMAT NU: Prabowo Subianto menghadiri pembukaan Kongres ke-18 Muslimat NU di Surabaya. | Foto: ISTKONGRES MUSLIMAT NU: Prabowo Subianto menghadiri pembukaan Kongres ke-18 Muslimat NU di Surabaya. | Foto: IST

Pembukaan kongres, lanjut Khofifah, juga dihadiri Pimpinan Cabang Istimewa (PCI) Muslimat NU dari Jerman, Jepang, UK (United Kingdom/Inggris Raya), Mesir, Saudi Arabia, Hong Kong, Taiwan, dan Malaysia.

“Kawan-kawan Muslimat NU di UK tiap bulan Syawal, insyaallah.. boleh izin Pak Presiden, beliau.. tapi wajahnya ya kampungan seperti saya,” katanya.

Kendati berwajah kampungan, ucap Khofifah, mereka adalah juru bicara bangsa Indonesia ketika peringatan Syawal di Trafalgar Square London.

“Mereka lah Bapak Presiden yang mewakili komunitas muslim Indonesia, menyampaikan pesan-pesan moderasi, toleransi, dan bangunan bagaimana harmonious partnership di antara kita semua,” katanya.

Dedikasi Muslimat NU

Dalam kesempatan tersebut, Khofifah juga menyampaikan berbagai dedikasi Muslimat NU untuk bangsa dan negara lewat lembaga pendidikan, layanan kesehatan, hingga majelis taklim yang dibina.

Hari ini, papar Khofifah, ada 209 panti asuhan dalam koordinasi Muslimat NU. Lalu 111 layanan kesehatan yang 49 di antaranya rumah sakit, kemudian klinik hemodialisis, klinik pratama, dan klinik utama.

Selain itu, Muslimat NU membina 72.492 majelis taklim se-Indonesia termasuk pula di cabang-cabang istimewa. Lalu membina 16.350 TPQ, membina 9.800 RA/TK, dan mengkoordinasikan hampir 7.000 PAUD.

“Meskipun yang diurusi adalah PAUD, TK, RA, tapi pimpinan lembaga ini adalah profesor dan doktor,” kata Khofifah.

Dia menegaskan, dedikasi Muslimat NU melalui peran guru besar, profesional, publik, banyak di antara yang hadir modelnya kampungan. Namun mereka di antaranya adalah bupati dan wakil bupti yang luar biasa, termasuk Khofifah yang kembali terpilih menjadi Gubernur Jatim.{*}

| Baca berita Muslimat NU. Baca tulisan terukur Rofiq Kurdi | Barometer Jatim - Terukur Bicara Jawa Timur

Simak berita terukur barometerjatim.com di Google News.